Assalamu'alaikum Wr. Wb.
Halo semuanya, perkenalkan nama saya Ahmad Fauzan. Saya merupakan mahasiswa baru di Universitas Jember dari prodi Teknologi Informasi. Pada kesempatan kali ini saya ingin menuliskan resume dan penjelasan lebih saya saat diajari ibu dosen Katarina Leba, S.Ag., M.Th. materi ETIKA PROFESI.
Apa itu Etika?
Etika adalah seperangkat keyakinan tentang perilaku benar dan salah dalam suatu masyarakat (Geroge Reynolds,2014). Kata etika berasal dari dua kata Yunani yang hampir sama bunyinya, namun berbeda artinya. Pertama berasal dari kataa ethos yang berarti “kebiasaan” atau adat, sedangkan yang kedua artinya “perasaan batin atau kecenderungan batin yang mendorong manusia dalam perilakunya”. Menurut Kamus Besar Bahasa Indonesia (Departemen P dan K, 1988), etika dijelaskan dengan membedah tiga arti sebagai berikut.
1. Ilmu tentang apa yang baik dan apa yang buruk dan tentang hak dan kewajiban moral (akhlak).
2. Kumpulan asas atau nilai yang berkenanan dengan akhlak.
3. Nilai mengenai benar dan salah yang dianut suatu slogan masyarakat.
- Menurut K. Bertnes, Etika adalah nilai-nilai dan norma-norma moral, yang menjadi pegangan bagi seseorang atau seuatu kelompok dalam mengatur perilaku.
- Menurut W. J. S. Poerwadarninto, Etika merupakan studi tentang prinsip-prinsip moralitas (moral).
- Menurut H. A. Mustafa, Etika adalah ilmu yang menyelidiki, yang baik dan yang buruk untuk mengamati tindakan manusia sejauh bisa diketahui pikiran
Etika, Moral, dan Hukum
Etika, Moral, dan Hukum memiliki hubungan yang erat di antara mereka. Ketika kita melanggar prinsip moral, konsekuensi yang diterima dapat berbentuk sanksi. Sanksi-sanksi ini merujuk pada aturan hukum yang telah ditetapkan. Sebelum lebih lanjut, penting bagi kita untuk memahami perbedaan mendasar antara konsep etika dan moral.
Etika dan Etiket
1. Etika Umum
- membahas prinsip-prinsip moral dasar.
2. Etika Khusus
- yaitu menerapkan prinsip-prinsip dasar pada masing-masing bidang kehidupan manusia.
etika khusus dibagi menjadi 2, yaitu:
1. Etika Individual
- menyangkut kewajiban dan sikap manusia terhadap dirinya sendiri.
2. Etika Sosial
- mengenai sikap dan kewajiban, serta pola perilaku manusia sebagai anggota masyarakat.
Profesi
Profesi merupakan bentuk pekerjaan yang melibatkan penerapan keahlian khusus, penggunaan metode ilmiah, dan komitmen yang besar dalam menjalankan tugasnya. Keahlian ini diperoleh melalui pendidikan dari lembaga khusus yang menyediakan kurikulum terstruktur.
Ciri-ciri dari sebuah profesi adalah sebagai berikut:
1. Keterampilan yang berdasar pada pengetahuan teoritis
2. Asosiai profesional
3. Pendidikan yang ekstensi
4. Ujian kompetensi
5. Pelatihan institutional
6. Lisensi
7. Kode etik
8. Status dan imbalan
Etika Profesi
Etika profesi adalah panduan nilai dan perilaku yang mengarahkan tindakan para profesional dalam lingkungan kerja mereka. Ini mencakup prinsip-prinsip seperti integritas, tanggung jawab, dan standar perilaku yang diharapkan dalam bidang tertentu. Setiap profesi memiliki kode etik yang mengatur tindakan para anggotanya agar sesuai dengan nilai-nilai dan standar yang diharapkan.
Kode etik merupakan aturan yang boleh dan tidak boleh lakukan dalam menjalankan suatu profesi. Kode etik menjadi pedoman bagi anggota profesi agar terhindar dari sikap tidak professional.
Berikut bebarapa Fungsi Kode Etik
· 1. Kode etik profesi memberikan pedoman bagi setiap anggota profesi tentang prinsip profesionalitas yang digariskan
· 2. Kode etik profesi merupakan sarana kontrol sosial bagi masyarakat atas profesi yang bersangkutan
3. Kode etik profesi mencegah campur tangan pihak diluar organisasi tentang hubungan etika dalam keanggotaan profesi
Tiba saatnya kita memasuki bagian akhir pembahasan. Bagaimana, apakah materi yang telah disajikan di atas berhasil meningkatkan pengetahuan dan pemahamanmu tentang etika? Marilah kita merangkum poin-poin yang telah kita jelaskan. Kita telah memulai dari pengertian dasar etika, menjelaskan perbedaan antara moral dan etika, hingga membahas tentang etika dalam profesi serta kode etik. Semoga materi yang telah kita bahas kali ini dapat memberikan tambahan wawasan dan pengetahuan mengenai etika. Sampai jumpa pada kesempatan berikutnya!